SYM Husky 150, Penantang Honda ADV Sudah Mulai Diproduksi

SYM Husky 150
Motor Taiwan SYM Husky 150. (SYM)

HALOJABAR.COMSYM, produsen motor asal Taiwan, baru-baru ini meluncurkan motor skutik petualang bernama SYM Husky 150 yang menjadi pesaing serius bagi Honda ADV 160. Motor ini resmi diluncurkan di Malaysia dengan harga mulai dari 9.998 RM atau sekitar Rp 33,5 juta.

Dari segi desain, SYM Husky 150 memiliki tampilan bodi yang lebih berotot dibandingkan dengan ADV 160. Dengan lekukan bodi yang lebih banyak dari bagian depan hingga belakang, motor skutik ini menawarkan kesan yang tangguh dan sporty. Ditambah lagi, desain lampu depan yang agresif semakin mempertegas karakter petualangnya.

Tak hanya dari segi tampilan, Husky 150 juga menghadirkan beragam fitur canggih. Lampu full LED dan panel instrumen digital sudah menjadi standar. Fitur pengereman ABS juga telah disematkan untuk meningkatkan keamanan saat melakukan pengereman mendadak. Dengan menggunakan cakram di kedua roda, pengereman motor ini dijamin lebih efektif.

BACA JUGA: Spesifikasi Motor Honda ADV yang Wajib Diketahui Sebelum Membeli

Yang menarik, Husky 150 menggunakan suspensi belakang tunggal, berbeda dengan ADV 160 yang mengandalkan dua sokbreker belakang. Ini memberikan sensasi berkendara yang lebih stabil dan nyaman, terutama di medan berat.

Sementara dari sisi performa, Husky 150 dibekali dengan mesin berkapasitas 150 cc berpendingin radiator dan sistem injeksi elektronik. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga puncak 14,4 dk pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 14,5 Nm pada 6.000 rpm.

BACA JUGA: Spesifikasi Yamaha Zuma 125, Motor Matic Harga Selangit

Untuk harga, SYM Husky 150 ditawarkan dengan harga yang cukup bersaing di Malaysia. Versi standarnya dibanderol seharga 9.998 RM atau sekitar Rp 33,5 juta, sementara versi khususnya dijual dengan harga 10.928 RM atau sekitar Rp 36,6 juta.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News