Samsung Indonesia Rilis Galaxy M15 5G untuk Generasi Muda

Samsung Galaxy M15 5G
Samsung Galaxy M15 5G. (Samsung)

HALOJABAR.COMSamsung Indonesia baru saja meluncurkan Galaxy M15 5G, smartphone terbaru yang didesain khusus untuk memenuhi kebutuhan generasi muda.

Galaxy M15 5G menawarkan pengalaman yang optimal untuk penggunaan media sosial, belanja online, menonton konten di TikTok atau Reels, serta gaming tanpa hambatan di jaringan 5G.

Spesifikasi Galaxy M15 5G

Smartphone ini dibekali layar 6,5 inch FHD+ (1080×2340) Super AMOLED dengan refresh rate 90Hz. Ditenagai oleh prosesor Dimensity 6100+ Octa Core dan baterai besar 6.000mAh yang mendukung fast-charging 25W, Galaxy M15 5G menjanjikan performa tinggi dan daya tahan baterai yang lama.

Dengan dimensi 160.1 x 76.8 x 9.3mm, Galaxy M15 5G dilengkapi kamera belakang utama 50MP, kamera ultra-wide 5MP, dan kamera makro 2MP. Di bagian depan, terdapat kamera 13MP untuk selfie. Smartphone ini mampu merekam video dengan resolusi FHD (1920×1080) @30fps dan dilengkapi dengan fitur Video Digital Image Stabilization (VDIS).

Dalam hal memori, Galaxy M15 5G memiliki RAM 6GB yang bisa ditambah dengan fitur RAM Plus hingga 6GB, penyimpanan internal 128GB, dan mendukung MicroSD hingga 1TB. Untuk konektivitas, tersedia USB Type-C, USB 2.0, jack stereo 3,5mm, Wi-Fi, Bluetooth v5.3, serta fitur tambahan seperti NFC dan PC Sync.

Galaxy M15 5G menggunakan OS Android 14 dengan antarmuka One UI 6.1 dan dilengkapi dengan berbagai sensor, termasuk accelerometer, sensor sidik jari, gyro sensor, geomagnetic sensor, light sensor, dan virtual proximity sensing. Smartphone ini tersedia dalam tiga warna: Light Blue, Dark Blue, dan Gray. Ada juga edisi khusus Free Fire Sleeve Box untuk menarik lebih banyak pengguna.

Harga dan Ketersediaan

Dijual dengan harga SRP Rp 2.699.000, Samsung memberikan harga spesial Rp 2.499.000 selama periode penjualan perdana pada 24 hingga 26 Juni 2024. Pembelian dapat dilakukan melalui situs resmi Samsung Indonesia (Samsung.com/id) dan Shopee.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News