Robert Rene Alberts Berpotensi Kembali ke Persib Bandung?

Instagram @robertrenealberts

HALOJABAR.COM- Mantan pelatih Robert Rene Alberts berpotensi kembali ke Persib Bandung. Sebelumnya, Robert Rene Alberts sendiri pernah menukangi Persib Bandung.

Kali ini, pelatih asal Belanda tersebut dikabarkan bakal kembali ke Maung Bandung dengan menjadi direktur teknik. Rumor tersebut dibagikan oleh akun instagram @transfermarkt.co.id.

Dalam unggahannya, akun instagram @transfermarkt.co.id mengatakan jika pelatih berusia 69 tahun ini berpotensi bakal menjadi direktur teknik Maung Bandung.

Baca Juga: Dua Pemain Persib ini Membuat Robert Rene Alberts Happy

Rumor penunjukkan Robert sebagai direktur teknik Maung Bandung tersebut bergulir, karena guna melengkapi persayaratan untuk bermain di ajang kompetisi sepakbola Asia.

Setelah memastikan keluar sebagai juara Liga 1 Indonesia musim 2023-2024, membuat Maung Bandung secara otomatis bakal melakoni babak playoff AFC Champions League (ACL) 2.

“Berkompetisi di level Asia mengharuskan klub untuk memiliki seorang Direktur Teknik, dan nama mantan sang pelatih mencuat sebagai salah satu kandidat,” tulis @transfermarkt.co.id.

Baca Juga: Ditahan Imbang 10 Pemain Bali United, Ini Komentar Robert Rene Alberts

Apabila hal tersebut benar-benar terjadi, maka akan ada reuni mantan pelatih PSM Makassar di tubuh skuad Maung Bandung. Sebab, Bojan Hodak dan Robert Alberts sendiri sama-sama pernah menukangi PSM Makassar.

Diketahui, Robert Alberts sendiri pernah menukangi Persib pada sejak tahun 2019 hingga tahun 2022, silam. Selama menukangi Maung Bandung, Robert Alberts sendiri hanya mampu membawa klub tersebut menjadi runner up OPiala Menpora pada 2021.

Namun sejauh ini, pihak Persib Bandung belum memberikan keterangan resmi terkait rumor tersebut. Akankah dua mantan pelatih PSM Makassar ini bakal reuni dan berkolaborasi di Persib? Kita tunggu saja.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News