Ragam  

Keutamaan Mendirikan Salat Tahajud Bagi Umat Muslim

Keutamaan Mendirikan Salat Tahajud Bagi Umat Muslim
Ilustrasi. (pixabay)

HALOJABAR.COM – Berikut adalah ulasan tentang Keutamaan Mendirikan Salat Tahajud Bagi Umat Muslim.

Waktu salat tahajud yakni di tengah malam setelah seseorang terbangun dari tidurnya, merupakan waktu terbaik untuk mendekatkan diri kepada Sang Maha Pencipta, Allah SWT. Ada banyak sekali keutamaan salat tahajud yang harus diketahui oleh umat muslim.

Keutamaan Mendirikan Salat Tahajud Bagi Umat Muslim

Beberapa keutamaan salat tahajud yang membuat salat malam ini menjadi sangat istimewa adalah sebagai berikut:

  1. Jembatan Menuju Surga

Salah satu keutamaan dari melaksanakan salat tahajud adalah sebagai jembatan untuk masuk ke surga. Surga adalah tujuan akhir yang dicita-citakan seluruh umat muslim setelah meninggal dunia nanti. Di dunia ini, manusia harus memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk memiliki bekal di akhirat.

Salah satu jalannya adalah dengan rutin menunaikan salat tahajud. Meskipun berat, insha Allah imbalan yang didapatkan di akhirat kelak adalah jembatan menuju ke surga seperti yang pernah disabdakan oleh Rasulullah SAW,

“Wahai kalian manusia, sebarkanlah salam, berilah makanan, sambunglah tali persaudaraan, dan shalatlah ketika manusia terlelap tidur pada waktu malam, niscaya engkau akan masuk surga dengan selamat.”

(HR. Ibnu Majah).

  1. Waktu yang Tepat untuk Berdo’a

Barangsiapa yang memiliki hajat atau keinginan, berdoalah dengan khusyuk dan penuh pengharapan akan dikabulkannya do’a tersebut oleh Allah SWT selepas salat tahajud. Sesungguhnya Allah SWT akan mengabulkan do’a hamba-hambaNya di yang mendirikan salat di tengah malam.

Hal ini tertuang dalam hadits riwayat Muslim berikut:

“Di malam hari terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang muslim memanjatkan do’a pada Allah berkaitan dengan dunia dan akhiratnya bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberikan apa yang ia minta. Hal ini berlaku setiap malamnya.” (HR. Muslim no. 757).

  1. Memperoleh Ketenangan Hati dan Pikiran

Bagi orang-orang yang mendapati dirinya sering galau, gundah atau risau, mungkin salat tahajud bisa menjadi salah satu solusi untuk mendamaikan perasaan tersebut. Mendekatkan diri kepada Allah SWT terbukti mampu membuat jiwa dan pikiran menjadi lebih tenang dan tentram.

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News