Ini yang Diharapkan Direktur Olahraga Persib kepada Bobotoh untuk Musim Depan

nobar madura united persib
Bobotoh memberikan dukungan kepada Persib saat hadapi Madura United di pertandingan leg pertama final Liga 1 2023-2024. (Humas Jabar)

HALOJABAR.COM- Direktur olahraga PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Adhitia Putra Herawan meminta kepada seluruh bobotoh untuk tetap memberikan dukungan secara maksimal di musim depan.

Persib Bandung berhasil menyabet gelar juara pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023-2024. Gelar juara tersebut disabet oleh tim besutan Bojan Hodak, setelah mengandaskan Madura United di partai final.

Raihan juara tersebut pun disambut suka cita oleh ribuan bobotoh. Pasalnya, penantian panjang selama 10 tahun akhirnya terbayar lada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023-2024, lalu.

Baca Juga: Tingginya Animo Bobotoh Menambah Motivasi Dedi Kusnandar

Adhitia mengatakan jika dukungan yang telah diberikan oleh para bobotoh, mampu memberikan energi dan motivasi kepada skuat Maung Bandung dalam meraih gelar juara tersebut.

“Teruntuk bobotoh, tetap terus berada di belakang kami semua, karena kami semua tidak akan bisa ada di sini tanpa dukungan dari bobotoh,” ujae Adhitia Putra Herawan.

Baca Juga: Cerita Bojan Hodak soal Bobotoh yang Bikin Istri dan Anaknya Kagum

Oleh karena itu, sosok pengganti Teddy Tjahjono ini meminta kepada para bobotoh agar tetap memberikan dukungan secara penuh untuk Persib di musim depan.

Dengan dukungan yang diberikan oleh para bobotoh, diharapkan dapat membuat Marc Klok dan kawan-kawan mampu mengulang prestasi di kompetisi Liga 1 2024-2025, musim depan.

Baca Juga: Dukungan Bobotoh Membuat Rezaldi Hehanussa Betah di Persib

“Saya juga personal minta dukungan dan bantuan dari teman-teman bobotoh, kita sama-sama angkat Persib untuk lebih sukses lagi di masa yang akan datang,” ungkapnya.

Selain itu, Adhitia menjelaskan jika sebelumnya pihak manajemen Persib Bandung sering membuka atau menjalin komunikasi dengan para bobotoh. Kedepannya, hal tersebut pun akan kembali dilakukan oleh Adhitia.

“Saya yakin dari manajemen yang lalu pun bahwa ada buka komunikasi dengan komunitas dan bobotoh. Saya juga coba ngobrol sama temen-temen yang lain (bobotoh),” tandasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News