Honda Jepang Siapkan Generasi Baru CB400 Empat Silinder

Honda CB400
Honda CB400. (Young Machine)

HALOJABAR.COMHonda Jepang berencana merilis CB400 terbaru dengan mesin empat silinder.

Akan ada dua model yang diluncurkan tahun depan: model naked dan model dengan fairing.

Mengutip dari Young Machine, telah muncul bocoran terbaru mengenai motor yang akan menjadi penerus CB400 Super Four ini.

Perubahan paling signifikan terlihat pada mesinnya, yakni mesin baru 400cc empat silinder yang benar-benar baru.

BACA JUGA: Honda Vietnam Rilis Honda Airblade 160 Model 2025, Siap Saingi Yamaha Aerox

Mesin ini menggantikan dapur pacu legendaris yang telah digunakan di CB400 Super Four sejak 1986.

Diharapkan dengan mesin baru ini, motor tersebut dapat memenuhi standar emisi untuk puluhan tahun ke depan.

Namun, jangan bandingkan mesin 400cc empat silinder Honda ini dengan Kawasaki ZX-4R yang menghasilkan tenaga 77 PS.

BACA JUGA: Honda Berencana Hentikan Produksi Super Cub 50cc di 2025

Honda cenderung mengadopsi pendekatan yang berbeda, fokus pada kontrol total daripada sekadar tenaga besar.

Misalkan mesin baru ini menghasilkan 70 PS, ini sudah merupakan peningkatan signifikan dari CB400 Super Four yang menghasilkan 56 PS.

Selain itu, kabarnya motor ini juga akan dilengkapi dengan teknologi e-clutch yang telah digunakan pada CB650R dan CBR650.

Bagian yang paling menarik tentu adalah bodinya. Meski belum ada informasi resmi mengenai desainnya, kemungkinan besar akan terinspirasi dari CB400 Super Four dengan gaya klasik dan lampu utama bulat.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News