Adhitia Putra Herawan Resmi Mengganti Posisi Teddy Tjahjono di Persib Bandung

Direktur Olahraga PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan (Media Officer Persib)

HALOJABAR.COM- Posisi Teddy Tjahjono sebagai Direktur Olahraga PT. Persib Bandung Bermartabat (PBB) secara resmi bakal digantikan oleh Adhitia Putra Herawan. Kabar tersebut disampaikan oleh Persib Bandung dalam keterangan resminya.

Sebelumnya, Teddy Tjahjono sendiri resmi mengundurkan diri sebagai Direktur Olahraga Persib, per tanggal 31 Juli 2024. Nantinya, posisi Teddy sendiri bakal diganti oleh Adhitia Putra Herawan sebagai Direktur Olahraga Persib.

Adhitia mengatakan jika menjadi bagian Persib merupakan mimpinya sejak lama. Adhitia sendiri mengaku jika dirinya sempat membantu Persib beberapa waktu ke belakang, sebelum menggantikan posisi Teddy.

“Sebetulnya sudah sempat bantu Persib beberapa waktu yang lalu, terus ya diminta sebenarnya untuk takeovers pak teddy lah karena saya juga asli dari Bandung, lama juga di sepak bola punya tim sendiri dan segala macam, ditawarin untuk coba bantu-bantu Persib, mimpi menjadi kenyataan bagi orang Bandung,” ujar Adhitia.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Satu Kiper Persib Resmi Hengkang, Fitrul: Terima Kasih

Adhitia mengaku jika dirinya tidak merasa terbebani ketika ditunjuk untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan Teddy Tjahjono. Justru hal tersebut menambah motivasi dirinya untuk memberikan kontribusi yang lebih kepada Maung Bandung.

“Beban saya gak coba menganggap sebagai beban, walaupun memang Pak Teddy adalah sosok yang luar biasa, yang saya pun menjadikan beliau sebagai role model, tapi saya gak mau anggap ini sebagai beban,” ungkapnya.

“Saya anggap ini sebagai jalan untuk bisa berkontribusi langsung ke Persib, sebagai bukti kecintaan ke Persib. Selama ini kan di luar, sekarang punya kesempatan berada di dalam,” tambahnya.

Kini, Adhitia sendiri telah resmi menggantikan posisi Teddy Tjahjono di Persib. Meski begitu, ia mengaku akan terus menjalin komunikasi dengan Teddy Tjahjono di masa transisi ini.

“Iya intens berkomunikasi, belajar banyak lah dari beliau. Beliau guru yang luar biasa,” tandasnya.***

Follow dan baca artikel terbaru dan menarik lainnya dari HaloJabar di Google News